Spyshot Tampak Belakang Yamaha R15 Facelift 2017, Serupa Dengan Yamaha New R1
WARUNGBIKER.COM – Bro-sist sekalian,. jika sebelumnya sudah nampak utuh tentang spyshot Yamaha R15 Facelift 2017 yang kedapatan sedang uji durabilitas di daerah cakung, hingga tergambar jelas Yamaha R15 Facelift 2017 mengalami lompatan desain yang cukup signifikan dibanding versi terdahulu.
- Spyshot Yamaha All New YZF-R15 2017
- Yamaha R15 facelift 2017, Speedometer Full Digital
- Bocoran Power Yamaha R15 Facelift 2017, Tembus 20 HP?
Yamaha terlihat bermain total untuk menghadang laju Honda CBR150R yang sudah duduk manis di singgasana sport 150 cc fairing. Segala kelebihan yang ada pada Yamaha R15 sebelumnya seperti Banana Arm dan garis desain yang racy tetap di pertahankan untuk turut serta dalam model Yamaha R15 Facelift 2017 ditambah segudang fitur andalan lainnya seperti suspensi depan USD, Speedometer full digital, Stang Under Yoke, Rear Footpeg Diecast Almu hingga Spion model runcing.
Gabung dalam percakapan